TNI/POLRI

Pelopori Pemanfaatan Lahan Kosong, Polsek KPN Polres Parepare Kembangkan Budidaya Ikan Nila

×

Pelopori Pemanfaatan Lahan Kosong, Polsek KPN Polres Parepare Kembangkan Budidaya Ikan Nila

Sebarkan artikel ini

 

PAREPARE, fokustime.id— Polsek Kawasan Pelabuhan Nusantara (KPN) Polres Parepare mengembangkan budidaya ikan nila dengan memanfaatkan lahan kosong di lingkungan markas komando sebagai upaya mendukung kemandirian pangan hewani. Program tersebut ditandai dengan pelepasan ribuan bibit ikan nila, Selasa (20/1/2026).

Kegiatan berlangsung sekitar pukul 09.03 Wita di Mako Polsek KPN, Jalan Bandar Madani, Kelurahan Mallusetasi, Kecamatan Ujung. Pelepasan bibit ikan nila dilakukan Wakapolres Parepare Kompol Saharuddin bersama Kabag Log Polres Parepare AKP Juddi Tetalepa dan Kapolsek KPN Iptu Suardi.

Sebanyak 3.500 bibit ikan nila dilepaskan ke dalam tiga kolam pembesaran berbahan terpal yang dibangun oleh Kapolsek KPN bersama jajarannya. Tiga kolam tersebut terdiri atas satu kolam berukuran 2 x 6 meter dan dua kolam berukuran 2 x 4 meter.

Wakapolres Parepare Kompol Saharuddin menyampaikan, budidaya ikan nila yang dilakukan Polsek KPN merupakan bentuk dukungan Polres Parepare terhadap Program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam memperkuat ketahanan pangan hewani, peningkatan gizi masyarakat, serta mendorong perekonomian lokal.

Ia juga mengapresiasi inisiatif Kapolsek KPN dan jajaran yang dinilai bertekad kuat menjadi contoh pemanfaatan lahan kosong secara produktif.

“Langkah Kapolsek KPN bersama jajarannya ini patut diapresiasi. Budidaya ikan nila dengan kolam terpal di lahan kosong merupakan contoh nyata dukungan terhadap program pemerintah dan dapat ditiru oleh masyarakat,” ujar Saharuddin.

Sementara itu, Kapolsek KPN Iptu Suardi berharap kegiatan budidaya tersebut dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar dalam membangun kemandirian pangan keluarga.

Ia menyatakan Polsek KPN terbuka bagi masyarakat yang ingin memperoleh informasi dan pengetahuan terkait budidaya ikan nila sebagai sumber pangan hewani sekaligus peluang menambah penghasilan.

“ Apa yang kita lakukan ini semoga dapat di contoh oleh masyarakat, khususnya bagi warga sekitar, bagi siapa saja yang ingin membangun kemandirian pangan, silahkan datang ke kantor Polsek KPN, kami akan bantu memberikan informasi tentang cara budidaya ikan nila, setidaknya dengan budidaya nila akan menghasilkan ketersediaan pangan hewani bagi masyarakat dan dapat pula di jadikan sarana untuk menambah penghasilan keluarga, jadi silahkan datang ke Polsek KPN “. Tuturnya.

Inisiatif pemanfaatan lahan kosong melalui budidaya ikan nila tersebut menjadi wujud nyata peran Polres Parepare dalam mendukung program pemerintah menuju swasembada pangan.

(Umar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *