Konawe ,fokustime.id– Komando Rayon Militer (Koramil) 1417-02/Wawotobi dari Komando Distrik Militer (Kodim) 1417/Kendari bersama Komduk melaksanakan kegiatan patroli di wilayah teritorialnya di Desa Mokowu, Kecamatan Konawe, Kabupaten Konawe, Minggu, Minggu (9/11).
Dalam kesempatan patroli tersebut, anggota Koramil 1417-02/Wawotobi yang dipimpin oleh Serka Hamrullah juga aktif memberikan berbagai imbauan penting kepada masyarakat Desa Mokowu.
“Salah satu fokus utama adalah mengajak warga agar tidak mudah terprovokasi oleh berita-berita bohong atau hoax yang kebenarannya tidak dapat dipastikan. Penekanan ini disampaikan mengingat dampak negatif penyebaran informasi palsu yang dapat memecah belah persatuan dan mengganggu stabilitas sosial di daerah tersebut,” ujarnya.
Selain itu, personel Koramil juga berpesan agar seluruh elemen masyarakat di Desa Mokowu dapat tetap menjaga dan mempererat tali silaturahmi antar sesama warga. Patroli ini menekankan pentingnya sikap saling toleransi antara umat beragama sebagai fondasi utama dalam memelihara kerukunan.
“Diharapkan dengan sinergi antara TNI dan masyarakat, lingkungan Desa Mokowu dapat terus menjadi wilayah yang aman, harmonis, dan damai,” pungkasnya.
(Umar)
