TNI/POLRI

Kapolres Banggai Bersama Ibu Berbagi Keceriaan Lewat MBG dan Bingkisan di TK Bhayangkari

×

Kapolres Banggai Bersama Ibu Berbagi Keceriaan Lewat MBG dan Bingkisan di TK Bhayangkari

Sebarkan artikel ini

 

Banggai,fokustime.id – Keceriaan terlihat dari wajah Anak – anak TK Kemala Bhayangkari 05 Banggai usai mendapatkan paket makanan lengkap dan bingkisan yang dikemas apik dan menarik pada Kamis (29/1/2026).

Pembagian Makanan Bergizi Gratis (MBG) tersebut merupakan tindaklanjut arahan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto terkait progam Astacita.

Kapolres Banggai AKBP Wayan Wayracana Aryawan selaku Bapak Penasihat dan Ny. Made Wayan selaku Ibu Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari 05 Banggai dengan senyuman hangat menyapa dan membagikan langsung makanan kepada seluruh anak-anak TK.

Pembagian makan dan bingkisan ini selain sebagai bentuk implementasi progam Astacita, juga bertujuan untuk mengingatkan pentingnya pola makan yang sehat, sebagai dukungan perkembangan pertumbuhan anak.

“Semoga program ini terus berjalan dan bermanfaat bagi anak untuk perkembangan otak dan spiritualnya sesuai harapan kita bersama dan menjadi generasi penerus terbaik bangsa ini,” harap AKBP Wayan.

Progam ini juga menjadi bukti Polres Banggai dalam mendukung kebijakan pemerintah, dengan membantu meningkatkan kualitas hidup anak, untuk Indonesia Emas.

“Semoga anak-anaku semua bisa sehat, cerdas, kuat dan berbakti kepada orang tua,” ungkapnya.

Sementara, Kepala Sekolah dan para guru TK Kemala Bhayangkari mengapresiasi Polres Banggai atas kunjungan berbagi keceriaan lewat makan bergizi gratis kepada seluruh peserta didiknya.

(Umar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *