TNI/POLRI

Babinsa Koramil Wawonii Bersama Warga Gelar Karya Bakti Bersihkan Desa Langkowala

 

Konkep, fokustime.id– Personel Babinsa Koramil 1417-01/Wawonii Kodim 1417/Kendari menunjukkan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui aksi Karya Bakti pembersihan lingkungan di Desa Langkowala, Kecamatan Wawonii Barat, Kabupaten Konawe Kepulauan, Senin (19/1).

Turut hadir dalam aksi tersebut petugas PMK Konawe Kepulauan yang mengerahkan satu unit mobil water cannon untuk membantu proses pembersihan, Kepala Desa Langkowala, serta partisipasi aktif dari aparat desa dan masyarakat Desa Lakomea yang bergotong-royong di lokasi.

Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan area seputaran desa guna menciptakan lingkungan yang lebih bersih, sehat, dan nyaman bagi masyarakat setempat.
Kegiatan ini dipimpin oleh Serda Adam beserta lima anggota Babinsa lainnya dengan melibatkan sinergi lintas sektor.

Aksi bersih-bersih ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga estetika desa, tetapi juga sebagai upaya preventif menjaga kesehatan lingkungan serta mempererat tali silaturahmi antara aparat komando kewilayahan dengan warga binaan.

Semangat gotong-royong yang terpancar dalam kegiatan ini diharapkan dapat terus terjaga demi kemajuan dan kenyamanan hidup bermasyarakat di wilayah Konawe Kepulauan.

 

(Umar)

Exit mobile version