Uncategorized

Anggota Koramil 1417-04/Lainea Bersama Warga Jadikan Lingkungan Bersih Dan Sehat

×

Anggota Koramil 1417-04/Lainea Bersama Warga Jadikan Lingkungan Bersih Dan Sehat

Sebarkan artikel ini

 

Konawe ,fokustime.id_ Babinsa Koramil 1417-04/Lainea Kodim 1417/Kendari bersama masyarakat melaksanakan pembersihan Drainase dalam rangka mensukseskan program karya bakti, bertempat di Desa Pamandati, Kec. Lainea, Kab. Konawe Selatan, Selasa (18/3).

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Personil Koramil 1417-04/Lainea dipimpin Serma Aswan, Agus S.sos (Kepala Desa Pamandati), Aparat Desa dan warga Desa Pamandati.

Dikatakan Serma Aswan bahwa saluran air merupakan salah satu tempat berkembang biaknya nyamuk yang dapat membahayakan kesehatan masyarakat.

“Oleh karena itu kami bersama warga binaan gotong royong menaikan sampah dan lumpur. Karena juga penyebab utama banjir ada Drainase yang tak di rawat,” ujarnya.

Nampak antusias dan semangat masyarakat dengan melibatkan diri dalam kegiatan karya bakti ikut membersihkan sampah dan lumpur di dalam saluran.

“Hal itulah yang melahirkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat dalam menghadapi dan mengatasi segala bentuk permasalahan di wilayah,” pungkas Serma Aswan.

(Dany)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *