Fokustime.id – Kolonodale, 28 Oktober 2025 — Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai menghadiri rapat persiapan peresmian Gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Morowali Utara yang diselenggarakan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Morowali Utara. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Gedung MPP, Jalan Bumi Nangka No. 03, Kolonodale, Kecamatan Petasia, dan dihadiri oleh berbagai instansi daerah maupun vertikal, seperti Pengadilan Agama Bungku, BPN, Dirjen Pajak, BNN, BPJS, Samsat, Bank Sulteng, dan sejumlah dinas teknis lainnya. Rapat dipimpin oleh Kepala Dinas PTSP Morowali Utara dan difokuskan pada kesiapan teknis serta koordinasi antarinstansi menjelang peresmian MPP.
Dalam pembahasan yang menyangkut pelayanan keimigrasian, panitia melaporkan bahwa MPP telah menyiapkan berbagai sarana-prasarana pendukung untuk pelayanan keimigrasian, sedianya pada hari Jumat tanggal 31 Oktober MPP Morowali Utara akan diresmikan, ungkap Pak Kadis Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Morowali Utara.
Dari hasil monitoring terpantau fasilitas di gerai Imigrasi umumnya dalam kondisi baik. Panitia menargetkan agar seluruh fasilitas dapat berfungsi optimal sebelum acara peresmian yang direncanakan pada Jumat, 31 Oktober 2025.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Banggai, Yusva Aditya, menyatakan bahwa kehadiran Imigrasi di MPP Morowali Utara merupakan wujud komitmen untuk mendekatkan pelayanan keimigrasian kepada masyarakat. “Kami siap memberikan layanan terbaik, transparan, dan mudah diakses oleh masyarakat Morowali Utara,” ujarnya. Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Sulawesi Tengah, Ariez Hazairin Satoto, memberikan apresiasi atas kolaborasi lintas instansi ini. “Integrasi Imigrasi dalam MPP adalah langkah strategis dalam memperluas jangkauan layanan publik dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ungkapnya.
(Wardi)












