TNI/POLRI

Sinergi Malam Jaga Keamanan: Babinsa Koramil Wawotobi dan Komduk Perkuat Pertahanan Wilayah Konawe

 

 

Konawe ,fokustime.id– Kegelapan malam tidak menyurutkan semangat juang dalam menjaga kedaulatan dan keamanan wilayah. Jajaran Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Komando Rayon Militer (Koramil) 1417-02/Wawotobi Kodim 1417/Kendari, dengan sigap melaksanakan patroli malam yang persuasif dan humanis.

Dipimpin oleh Pelda Hasdiawan, kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan sebuah aksi nyata untuk mempererat jalinan komunikasi strategis dengan Komponen Pendukung (Komduk) masyarakat setempat.

“Kolaborasi solid ini adalah kunci untuk menciptakan stabilitas dan ketahanan wilayah yang tangguh, dimulai dari tingkat Kelurahan Palarahi, Kecamatan Wawotobi,” ujarnya.

Patroli gabungan ini bertujuan utama untuk memastikan keamanan lingkungan tetap kondusif sekaligus sebagai sarana efektif untuk menyerap aspirasi dan mendeteksi potensi kerawanan di masyarakat.

 

(Umar)

Exit mobile version