Wakatobi ,fokustime.id– Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Koramil 1413-11/Wangi Wangi melaksanakan kegiatan Patroli Bersama Komponen Pendukung (Komduk) di wilayah binaan.
Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan pada Minggu, 18 Januari 2026, bertempat di Desa Waelumu, Kecamatan Wangi Wangi, Kabupaten Wakatobi. Patroli melibatkan personel Koramil 1413-11/Wangi Wangi bersama unsur Linmas, Karang Taruna, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda setempat.
Babinsa Koramil 1413-11/Wangi-Wangi menyampaikan bahwa kegiatan patroli bersama ini merupakan upaya preventif untuk menciptakan rasa aman di tengah masyarakat serta memperkuat sinergi antara TNI dan komponen masyarakat.
“Melalui patroli bersama ini, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Keamanan wilayah bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat, namun merupakan tanggung jawab bersama,” ujar Babinsa.
Selain melaksanakan patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa waspada terutama pada malam hari serta segera melaporkan kepada aparat kelurahan maupun Babinsa apabila menemukan hal-hal yang menonjol di lingkungan sekitar.
Kegiatan patroli berjalan dengan aman dan tertib serta mendapat respons positif dari masyarakat sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam menjaga kondusivitas wilayah.
(Umar)












