Banggai,fokustime.id – Dalam rangka mempererat sinergitas antara kepolisian dengan masyarakat, Kapolres Banggai, AKBP Wayan Wayracana Aryawan, SIK, menerima kunjungan silaturahmi dari Organisasi Olahraga Karate Inkanas.
Kedatangan Ketua Komisi Teknis Inkanas Banggai, Moh. Yori Ntoi bersama Sekertaris Umum, Alan Abdusama dan sejumlah pengurus disambut hangat oleh Kapolres Banggai yang juga merupakan Ketua Inkanas Cabang Banggai.
Selain itu AKBP Wayan juga didampingi Wakapolres, Kompol Dr. Frangky Jefry Rey, SH, S.Pd, MH selaku Wakil Ketua Umum dan Kasat Binmas, AKP Deky Wahyudi, SH, MH selaku Ketua Harian Inkanas Banggai.
Kegiatan ini menjadi ajang memperkuat komunikasi, menjalin kebersamaan, serta membangun kolaborasi positif antara Polri dan insan olahraga, khususnya dalam pembinaan generasi muda agar menjauhi hal-hal negatif dan mengasah potensi melalui prestasi.
Dengan semangat sportivitas dan kebersamaan, silaturahmi ini diharapkan dapat menjadi wadah mempererat hubungan sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Banggai.
Pada kesempatan tersebut Kapolres juga menyampaikan terima kasih atas kunjungan tersebut dan mengapresiasi Inkanas Cabang Kabupaten Banggai, yang selama ini sudah banyak mengukir prestasi.
“Terima kasih atas kinerja dan komitmen para pengurus Inkanas. Semoga terus dapat meningkatkan kinerja dan berperan optimal, sehingga dapat meningkatkan prestasi yang sudah ada,” ujar AKBP Wayan.
(Umar)
