Kendari,fokustime.id _ Personil Babinsa Koramil 1417-11/Poasia Kodim 1417/Kendari bersama masyarakat melaksanakan karya bakti pembersihan sampah yang menumpuk di pinggir jalan, di Kel. Rahandouna, Kec. Poasia, Kota Kendari, Rabu (12/3).
Kegiatan tersebut dipimpin oleh bapak Ronivan Mandalay P. S.Sos (Camat Poasia), Kapten Inf Taslim (Danramil 1417-11/Poasia), Muh ismail S.P. (Lurah Rahandouna) beserta anggota Staf, ketua RW dan RT Se-Kelurahan Rahandouna.
Dikatakan Danramil Kapten Inf Taslim, dalam hal ini anggota Babinsa bertindak langsung membantu warga mengatasi sampah plastik dengan mengangkut ke kendaraan sampah.
“Sampah ini jika tidak dibersihkan akan sangat menggangu kenyamanan warga baik pernapasan maupun pandangan,” ujarnya.
Demi menciptakan rasa aman terhadap lingkungan bersih dan sehat, maka gotong royong adalah solusi cepat mewujudkan hal tersebut.
“Oleh karena itu melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkokoh Kemanunggalan TNI dan Rakyat yang selalu tertuang dalam kegiatan yang bersifat kesejahteraan untuk masyarakat,” pungkas Kapten Inf Taslim.
(Dany)
