Konsel ,fokustime.id– Personil Babinsa dari Komando Rayon Militer (Koramil) 1417-05/Tinanggea, di bawah Komando Distrik Militer (Kodim) 1417/Kendari, menunjukkan komitmennya dalam mendukung infrastruktur desa melalui kegiatan karya bakti.
Para Babinsa bekerja bahu-membahu dengan Aparat Desa dan seluruh warga Desa Torokeku yang antusias bergotong royong demi kepentingan bersama. Partisipasi aktif Babinsa dalam kegiatan pembangunan ini tidak hanya sebatas pengerahan tenaga, tetapi juga menjadi motivasi dan pemersatu masyarakat.
Dipimpin oleh Serka Wonde, para Babinsa turun langsung membantu proses pembangunan jembatan penyeberangan di Desa Torokeku, Kec. Tinanggea, Kab. Konawe Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa (7/10), sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Dikatakan Serka Wonde Karya bakti ini merupakan upaya percepatan agar jembatan penyeberangan tersebut dapat segera rampung dan dimanfaatkan oleh masyarakat setempat. “Keberadaan jembatan ini sangat vital untuk memudahkan mobilitas warga dan memperlancar aktivitas perekonomian di Desa Torokeku,” ujarnya.
Serka Wonde menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini adalah bagian dari tugas pokok TNI dalam membantu kesulitan rakyat serta membangun sinergi yang kuat antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat.
“Diharapkan, jembatan ini dapat segera beroperasi penuh, membawa manfaat besar, dan meningkatkan kesejahteraan warga Desa Torokeku,” pungkasnya.
(Umar)












