Buton ,fokustime.id— Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1413-10/Lasalimu yang dipimpin Serma Rahman bersama Komponen Pendukung (Komduk) melaksanakan patroli malam rutin di wilayah Desa Lasalimu, Kecamatan Lasalimu Selatan, Kabupaten Buton, pada Jumat malam (31/10/2025).
Patroli malam tersebut menyasar sejumlah titik rawan, seperti area pemukiman warga, jalan utama, dan fasilitas umum. Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama Komduk juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta menjaga kerukunan antarwarga.
Menurut Serma Rahman, kegiatan patroli rutin ini merupakan langkah preventif untuk mencegah tindak kriminalitas sekaligus meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap lingkungan sekitar.
“Kami bersama Komduk dan masyarakat terus berkoordinasi agar situasi di wilayah tetap aman dan nyaman. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat mempererat hubungan antara TNI dan warga,” ujar Serma Rahman.
Ia juga menambahkan bahwa dukungan dan partisipasi aktif masyarakat sangat dibutuhkan dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kami berharap kegiatan patroli gabungan ini dapat terus dilaksanakan secara berkesinambungan,” sambungnya.
Kegiatan patroli malam tersebut berlangsung dengan aman dan lancar. Selama pelaksanaan, tidak ditemukan adanya gangguan keamanan yang menonjol. Sinergi antara Babinsa dan Komduk diharapkan menjadi contoh nyata semangat gotong royong dalam menjaga stabilitas keamanan di tingkat desa.
(Umar)












