Wakatobi, fokustime.id— Untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1413-05/Kaledupa yang dipimpin Sertu Hasraman bersama unsur komponen pendukung (komduk) dan warga melaksanakan patroli malam terpadu di Desa Tampara, Kecamatan Kaledupa Selatan, Kabupaten Wakatobi, Jumat (21/11/2025).
Patroli ini digelar sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas sekaligus memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat.
Kegiatan patroli dimulai dari Makoramil dan menyasar sejumlah titik rawan, seperti kawasan permukiman padat, fasilitas umum, serta jalan lingkungan yang minim penerangan. Sepanjang patroli, Babinsa juga mengimbau warga agar tetap waspada dan aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan wilayah.
Babinsa Koramil 1413-05/Kaledupa, Sertu Hasraman, mengatakan bahwa patroli malam rutin merupakan komitmen TNI dalam menciptakan situasi aman dan kondusif.
“Patroli malam ini bukan hanya langkah pencegahan, tetapi juga sarana untuk membangun kedekatan dengan masyarakat. Keamanan wilayah tidak akan tercapai tanpa peran serta warga,” ujarnya.
Salah satu tokoh masyarakat setempat juga menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya, kehadiran Babinsa dan unsur komduk memberikan rasa aman bagi warga.
“Kami sangat terbantu dengan kegiatan seperti ini. Selain meningkatkan keamanan, patroli malam turut mendorong warga lebih peduli terhadap lingkungan,” katanya.
Patroli malam terpadu rencananya akan terus dilakukan secara berkala. Dengan sinergi antara Babinsa, unsur komduk, dan masyarakat, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah binaan tetap terjaga dan potensi gangguan dapat diminimalkan sejak dini.
(Umar)












