TNI/POLRI

Pastikan Kesiapan Tugas, Kapolres Sinjai Cek Randis dan Senpi Personel.

×

Pastikan Kesiapan Tugas, Kapolres Sinjai Cek Randis dan Senpi Personel.

Sebarkan artikel ini

 

Sinjai, fokustime.id- Kapolres Sinjai, AKBP Jamal Fathur Rahman,S.Ik.,MH memimpin langsung kegiatan pengecekan kendaraan dinas (randis) dan senjata api (senpi) yang dipinjam pakaikan kepada personel Polres Sinjai. Kegiatan tersebut berlangsung pada Senin pagi (26/1/2026) di halaman Mapolres Sinjai.

Pengecekan ini turut mendampingi Kapolres Sinjai yakni Wakapolres Sinjai Kompol Tamar, S.Sos para Pejabat Utama (PJU), Kasi Propam beserta anggota, serta diikuti oleh seluruh personel pemegang randis dan senpi dinas.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Sinjai melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap kondisi kendaraan dinas, baik roda dua maupun roda empat, guna memastikan seluruh randis dalam keadaan layak dan siap operasional untuk mendukung pelaksanaan tugas kepolisian di lapangan.

Selain kondisi fisik kendaraan, turut dilakukan pemeriksaan administrasi sebagai bentuk penegakan disiplin anggota.

Tidak hanya randis, Kapolres Sinjai juga mengecek senjata api yang dipinjam pakaikan kepada personel. Pemeriksaan meliputi kondisi fisik senpi, kebersihan, kelengkapan, serta administrasi inventaris yang harus sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) kepolisian.

Kapolres Sinjai AKBP Jamal Fathur Rahman, S.Ik.,MH mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung kondisi randis yang dimiliki Polres Sinjai serta sebagai bentuk pengawasan terhadap personel yang memegang senjata api dinas.

“Kegiatan pemeriksaan kendaraan dinas ini dimaksudkan untuk mengetahui secara fisik kesiapsiagaan randis yang digunakan dalam rangka memberikan pelayanan kepada warga masyarakat,” ujarnya.

Ia menegaskan, dengan randis yang terawat serta siap pakai, personel dapat melaksanakan tugas secara cepat, tepat, dan aman dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Dengan randis yang terawat serta siap pakai, personel dapat melaksanakan tugas secara cepat, tepat, dan aman dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Kapolres Sinjai menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab personel terhadap inventaris dinas.

(Umar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *